Telegraf elektrik pertama kali ditemukan oleh Samuel Thomas von Sömmering pada tahun 1809. Kemudian pada tahun 1832, Baron Schilling membuat telegraf elektrik pertama. Carl Friedrich Gauss dan Wilhelm Weber
merupakan orang pertama yang menggunakan telegraf elektrik untuk alat
komunikasi tetap pada tahun 1833 di Göttingen. Telegraf komersil pertama
dibuat oleh William Fothergill Cooke
dan dipasarkan pada Great Western Railway di Inggris. Telegraf ini
dipatenkan di Inggris pada tahun 1837. Telegram ini dikirimkan pada
jarak 13 mil/21 km dari stasiun Paddington ke West Drayton dan mulai
dioperasikan pada tanggal 9 April 1839.
Pada tahun 1843, seorang penemu asal Skotlandia, Alexander Bain, menemukan sebuah alat yang bisa dikatakan merupakan sebuah mesin faksimil pertama. Ia menyebut penemuannya ini dengan “recording telegraph”
(teleraf perekam). Telegraf yang ditemukan Bain ini mampu mengirimkan
gambar menggunakan kawat elektrik. Pada tahun 1855, seorang biarawan
Italia, Giovanni Caselli, juga membuat sebuah telegraf elektrik yang dapat mengirimkan pesan. Caselli menamai penemuannya ini dengan “Pantelegraf”. Pantelegraf telah sukses digunakan dan diterima sebagai saluran telegraf antara kota Paris dan Lyon.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar